Pages

Translate

Selasa, 20 November 2012

CAKHRA KHAN - HARUS TERPISAH

[intro] D A Bm F# G F#m E Em A

 Bm   A    G         A    F#m         Bm
Sendiri sendiri ku diam, diam dan merenung
        Em             E          Bm     A
Merenungkan jalan yang kan membawaku pergi
   G                  F#m      Bm
Pergi tuk menjauh, menjauh darimu
    Em            G     F#m     Bm        Em
Darimu yang mulai berhenti, berhenti mencoba
   Gm        D       Bm     Em           A
Mencoba bertahan bertahan untuk terus bersamaku

[chorus]
D       Em          A          F#           Bm
Ku berlari kau terdiam ku menangis kau tersenyum
        A           Em          A
Ku berduka kau bahagia ku pergi kau kembali
D       Em        A               F#          Bm  E/G#  
Ku coba meraih mimpi kau coba tuk hentikan mimpi
       Em          A     D
Memang kita takkan menyatu


 Bm   A     G            A       F#m           Bm
Bayangkan bayangkan ku hilang, hilang tak kembali
        Em          E          Bm     A
Kembali untuk mempertanyakan lagi cinta
   G                      F#m          Bm
Cintamu yang mungkin mungkin tak berarti
     Em          A     D
Berarti untukku rindukan

[chorus]
D       Em          A          F#           Bm
Ku berlari kau terdiam ku menangis kau tersenyum
        A           Em          A
Ku berduka kau bahagia ku pergi kau kembali
D       Em        A               F#          Bm  E/G#  
Ku coba meraih mimpi kau coba tuk hentikan mimpi
       Em          A     
Memang kita takkan menyatu


G    C    A#    F#      Bm     D   Em
Kini harusnya kita coba saling melupakan
             A      B
Lupakan kita pernah bersama

[solo] E F#m B G# C#m  F# B

[chorus]
E               F#m  B                 G#    C#m
Ku berlari kau terdiam ku menangis kau tersenyum
        B           F#m          B
Ku berduka kau bahagia ku pergi kau kembali
E       F#m        B               G#        C#m  F#
Ku coba meraih mimpi kau coba tuk hentikan mimpi
       F#m         B     
Memang kita takkan menyatu

[outro] E F#m G#m A E

Minggu, 18 November 2012

APA ITU DRUM ?

Drum sebenarnya bermacam-macam. Ada snare, tom-tom, bass, conga, tymbal, mondo, bedug, tabla... dll, mereka sebenarnya adalah drum, karena memainkannya dengan cara dipukul. Tetapi yang kita bahas adalah DRUMSET, yang bisa dibilang bentuk drum paling modern. Drumset itu sendiri sebenarnya terdiri atas 3 drum, yaitu Snare, tom-tom dan bass drum. Untuk tom-tom masih dapat dibagi dua lagi, yaitu: Mounted tom dan floor tom-tom (tergantung dari peletakan dan diameter saja). Dari ketiga unsur tersebut masih ada beberapa unsur penting lagi, yaitu cymbal, hardware (pedal, hihat stand, cymbal stand, snare stand, tom holder/tom stand) dan drumhead.
Tom-tom terdiri atas berbagai macam ukuran baik dalam kedalamannya dan diameternya. Ukuran suatu drum biasnya ditulis 12x10 yang maksudnya adalah kedalamannya 12 inchi dan diameternya 10 inchi. Diameter tom-tom bervariasi, biasanya tom-tom paling kecil berdiameter 6", dan berlanjut ke 8", 10", 12", 13", 14", 15", 16", 18" dan 20". Ukuran tom-tom 14" keatas dapat digolongkan sebagai floor tom-tom, tetapi tergantung dari peletakannya juga. Tom-tom menggunakan 2 drumhead, atas dan bawah, kecuali pada tahun 70-an dimana tom-dan bass drum hanya menggunakan 1 drumhead saja, dan suaranya jelek sekali. Badan tom-tom atau yang biasa disebut dengan shell terbuat dari kayu. Untuk drum kelas pemula biasanya menggunakan kayu Mahogany dan untuk kelas professional biasanya menggunakan kayu Birch dan Maple. Kayu Birch dan Maple lebih mahal karena menghasilkan suara atau tone yang bulat dan jernih. Kayu pada tom-tom biasanya mempunyai ketebalan dari 4 sampai 10 mm. Semakin tipis kayu maka suara yang dihasilkan semakin kaya dan sensitive. Sedangkan semakin tebal kayu suara yang dihasilkan semakin keras, tetapi suaranya tidak terlalu kaya dan kurang sensitive.
Bass drum tidak terlalu berbeda dengan tom-tom, hanya bass drum mempunyai diameter yang lebih besar, 16", 18", 20", 22", 24" dan bahkan 26" atau lebih. Dan bass drum dipukul dengan menggunakan pedal dan ditaruh dibawah. Tetapi suara bass drum tidak seperti tom-tom yang bersuara "Dung..." tetapi cenderung bersuara "Dug..." (lebih mati suaranya). Kayu bass drum cenderung lebih tebal untuk menghasilkan suara yang lebih keras dan untuk ketahanan drum itu sendiri.
Snare drum adalah drum yang paling berbeda diantara lainnya (dari bentuk dan suaranya). Dan snare drum merupakan unsur utama dari drumset (yang paling sering dipukul). Drum ini biasanya berukuran 10" sampai 15", tetapi yang paling biasa digunakan adalah ukuran 14". Yang membuat perbedaan pada snare drum yaitu pada bagian bawah drum tersebut. Di bawahnya menggunakan kawat-kawat yang berbentuk spiral atau yang sebenarnya dinamakan Snare Wire /Strainer. Benda itulah yang membuat perbedaan pada snare drum. Jika anda memukul head atasnya maka snare wire dibawah segera merespon, dengan cara 'memukul' kembali head bawah dan menghasilkan suara yang tajam. Maka dari itu, sebenarnya 'nyawa' dari snare drum terletak pada snare wirenya. Jika snare wirenya dilepas maka suara yang dihasilkan hampir sama dengan tom-tom.
Cymbal, lagi-lagi merupakan 'nyawa' bagi drumset, karena hampir tidak mungkin bermain drum tanpa cymbal (ibaratnya seperti makan nasi tanpa nasi, nggak makan donk...). Cymbal terdiri atas 4 jenis mereka yaitu:

  1. Hihat cymbal:
    'Jantungnya' cymbal dan drum. Berguna untuk menjaga waktu/tempo. terdiri atas sepasang cymbal. berukuran 8" sampai 15". Ukuran standart 14"
  2. Ride cymbal:
    Sama fungsinya dengan hihat tetapi dengan bentuk dan suara yang berbeda. Hanya terdiri dari satu cymbal tetapi berukuran besar 18" sampai 22". ukuran standar 20"
  3. Crash cymbal:
    Berguna untuk memberi phrase/nada pada suatu lagu. Berukuran 13" sampai 22" tergantung dari selera pemain.
  4. Efek cymbal:
    Efek cymbal terdiri atas Splash, bell, china dan swiss. Berguna untuk memberi 'warna' khusus pada suatu lagu. Splash dan bell biasanya berukuran 6" sampai 12" dan untuk china dan swiss biasanya berukuran 16" sampai 22".

Hardware terdiri atas berbagai macam bentuk dan fungsi:

  1. Pedal:
    Berguna untuk memukul bass drum, juga tersedia double pedal, yaitu pedal yang menggunakan 2 pedal dan 2 pemukul atau beater untuk mendapatkan suara yang lebih pada bass drum.
  2. Hihat stand:
    Untuk menempatkan hihat cymbal yang terdiri atas 2 buah cymbal sehingga anda dapat membuka dan menutup kedua cymbal itu dengan kaki kiri anda.
  3. Cymbal stand:
    Untuk menempatkan segala macam jenis cymbal kecuali hihat.
  4. Snare stand:
    Untuk menempatkan Snare drum dan anda dapat merubah posisinya sesuka anda.
  5. Tom holder/tom stand:
    Berguna untuk memasang tom-tom.
Drumhead mempunyai ukuran, type, fungsi dan ketebalan yang berbeda. Drumhead terdiri atas 3 bagian; Pertama Batter head, yaitu drumhead yang dirancang khusus untuk dipukul. Kedua, Resonant hanya ditaruh pada bagian bawah tom-tom dan bagian depan bass drum. Head ini tidak untuk dipukul, head ini berguna untuk memberi 'hidup' pada tom-tom dan bass drum. Dan terakhir adalah snare side, khusus hanya untuk ditaruh dibagian bawah snare untuk mendapatkan suara snare wirenya. Snare side merupakan head yang paling tipis. Ingat, tidak untuk dipukul.

KORD LAGU ARMADA - HARGAI AKU

[intro] G E Am D
        G

G       E  Am       D       G E
seringkali kau merendahkan ku
Am      D      Bm      Em
melihat dengan sebelah matamu
Am    D            G
aku bukan siapa-siapa

G        E  Am         D     G E
selalu saja kau anggap ku lemah
Am     D     Bm          Em
merasa hebat dengan yang kau punya
Am         D          G  G7
kau sombongkan itu semua

[chorus]
         C     D         G
coba kau lihat dirimu dahulu
Em          Am    D           G    G7
sebelum kau nilai kurangnya diriku
      C      D        G
apa salahnya hargai diriku
Em           Am    D      C    D
sebelum kau nilai siapa diriku

G       E  Am       D       G E
seringkali kau merendahkan ku
Am      D      Bm      Em
melihat dengan sebelah matamu
Am    D            G
aku bukan siapa-siapa

[chorus]
         C     D         G
coba kau lihat dirimu dahulu
Em          Am    D           G    G7
sebelum kau nilai kurangnya diriku
      C      D        G
apa salahnya hargai diriku
Em           Am    D      G   G7
sebelum kau nilai siapa diriku

[solo] C D G Em Am D G G7
       C C Am D Bm Em Am D G G7

[chorus]
         C     D         G
coba kau lihat dirimu dahulu
Em          Am    D           G    G7
sebelum kau nilai kurangnya diriku
      C      D        Bm    
apa salahnya hargai diriku
Em           Am    D      G
sebelum kau nilai siapa diriku
Em           Am   D       C   D/F#-G
sebelum kau nilai siapa diriku

KORD LAGU NOAH - SEPARUH AKU

[intro] D 
        Bm C#m-D D Em G 2x

              Bm  
Dan terjadi lagi 
      Em           G          A
kisah lama yang terulang kembali
Bm            D
Kau terluka lagi 
     Em           G           A
dari cinta rumit yang kau jalani

       Em      A   Bm 
Aku ingin kau merasa 
A         D       A/C#       Bm
kamu mengerti aku mengerti kamu
      Em      A   D
Aku ingin kau sadari 
   G    C          F#
cintamu bukanlah dia

[chorus]
       B     D#m G#m 
Dengar laraku, 
  F#    B        D#m         E
suara hati ini memanggil namamu
D#m      C#m    F#      
Karena separuh aku dirimu

[int] Bm C#m-D D Em G

             Bm
Ku ada di sini
    Em            G           A
pahamilah kau tak pernah sendiri
Bm             D
Karena aku selalu 
     Em          G          A
di dekatmu saat engkau terjatuh

       Em      A   Bm 
Aku ingin kau merasa 
A         D       A/C#       Bm
kamu mengerti aku mengerti kamu
      Em      A   D
Aku ingin kau sadari 
   G    C          F#
cintamu bukanlah dia


[chorus]
       B     D#m G#m 
Dengar laraku, 
  F#    B        D#m         E
suara hati ini memanggil namamu
D#m      C#m    F#      
Karena separuh aku dirimu

[int] E

[chorus]
F#     B     D#m G#m 
Dengar laraku, 
  F#    B        D#m         E
suara hati ini memanggil namamu
D#m      C#m    F#      
Karena separuh aku 
            B    D#m G#m 
menyentuh laramu
F#      B             D#m       E
Semua lukamu telah menjadi milikku
D#m      C#m    F#      
Karena separuh aku dirimu

[outro] E

Sabtu, 17 November 2012

SEJARAH GITAR LISTRIK DAN AKUSTIK



Gitar adalah suatu alat musik tradisional Spanyol sehingga dipercaya bahwa alat musik petik ini berasal dari spanyol. Tapi ada juga yang mengatakan bahwa sejarah gitar dimulai jauh sebelum Masehi yaitu pada jaman Babilonia. Pada awalnya alat musik ini bentuknya kecil dan memiliki empat dawai yang masing – masing berpasangan.
Selama jaman Renaissance, alat musik gitar tidak populer dan tidak diminati masyarakat. Namun setelah Alonso Mudarra mulai memperkenalkan alat musik ini melalui karya-karyanya maka dengan segera orang-orang mulai tertarik untuk mendengarkan dan memainkan gitar. Dan pada saat itu gitar mulai populer dikalangan masyarakat.

Pada abad 17 atau periode Baroque dawai (string) gitar ditambahkan menjadi lima yang masing-masing berpasangan, ini memungkinkan para pemain memainkan musik yang lebih kompleks dan luas.

Pada akhir abad 17 dua perubahan penting dibuat pada alat musik ini yaitu:
1.    Sebelumnya tiap-tiap dawai berpasangan (ganda) maka sekarang digantikan oleh senar tunggal.
2.    Sebelumnya memiliki lima senar maka sekarang ditambahkan menjadi 6 senar tunggal yang dipakai hingga hari ini.


Periode klasik sekitar tahun 1750-1775 banyak melahirkan komposer-komposer gitar terkenal diantaranya Fernando Sor, Mauro Giuliani, Matteo Carcassi, D. Aguado dan Fernando Carulli. Mereka menulis musik dan sering mengadakan konser-konser gitar di berbagai tempat. Pada saat itu alat musik gitar sangat populer dan diminati banyak orang.
Selain itu ada juga Nicolo Paganini yang selain pemain biola terkenal juga pemain gitar yang karya-karyanya masih sering didengar sampai sekarang.
Pada akhir abad 19 instrumen gitar mengalami penurunan dan banyak orang tidak mengenal alat musik ini, tapi kemudian di populerkan kembali oleh Francisco Tarrega yang adalah komposer besar gitar klasik. Banyak karya-karya musiknya menjadi sangat terkenal antara lain: Recuerdos de la Alhambra, Estudio Brillante, Capricho Arabe dan masih banyak lagi.

Ia juga banyak menulis dan menyusun suatu metode/sistem untuk pengajaran gitar dan metode pengajarannya ini menjadi standar pengajaran pada pelajaran gitar klasik sampai sekarang. Ia juga banyak mengajar dan tidak sedikit dari muridnya yang menjadi komposer besar seperti dirinya diantaranya adalah Miguel Liobet.
Di samping komposer-komposer gitar ada juga seorang desainer gitar yang berjasa dalam perkembangan alat musik ini yaitu Luthier Antonio Torres. Ia mencoba menambah ukuran gitar dan mencoba meningkatkan bunyi gitar agar lebih keras dan selaras.

Ia banyak menyempurnakan bentuk gitar, dia membuat leher gitar lebih lebar dan lebih tipis dari pada bentuk gitar sebelumnya. Ia juga membuat standar dawai gitar dengan ukuran panjang 65 cm yang sampai sekarang masih di pakai. Dari hasil eksperimennya ini maka gitar yang dibuatnya ini merupakan standar gitar modern yang dipakai sampai sekarang. Selain Torres, sebelumnya juga ada seorang yang bernama stradivarius yang selain terkenal membuat biola juga mahir membuat gitar.
Pada tahun 1946 dawai/senar gitar yang sebelumnya terbuat dari Gut (tali yang terbuat dari usus binatang) digantikan dengan dawai yang terbuat dari nylon (string nylon). Dengan memakai string nylon maka suara yang dihasilkan lebih besar dan lebih bagus.

Alat musik gitar terus berkembang sampai sekarang dan sudah menjadi instrumen dunia. Jumlah para pemain, pengajar, komposer, dan pembuat gitar saat ini sangat banyak, sekolah-sekolah dan tempat kursus gitar juga mudah ditemui disetiap tempat bahkan sekarang juga terdapat majalah-majalah yang khusus membahas tentang gitar. Karena perkembangan ilmu dan teknologi begitu pesat, instrumen gitar juga terkena imbasnya dan sekarang kita telah mengenal yang namanya Gitar Listrik (Electric Guitar).

Sejarah Gitar Listrik
Sejarah gitar listrik bermula pada tahun 1930, ketika seorang yang bernama George Beauchamp mulai mencari cara untuk menambah volume gitar. Diketahui jika suatu kawat di beri gaya medan magnet maka dapat menciptakan arus listrik. Atas dasar pemikiran ini Ia meneliti dan mengadakan suatu percobaan dengan jarum Gramopon (pada dasarnya teknologi ini bisa didapati pada motor-motor listrik, generator, jarum gramopon, radio dan mic). Ia percaya bahwa jika dawai gitar digetarkan dekat medan magnet akan bisa diubah menjadi arus-arus listrik dan kemudian dikonversi kembali menjadi gelombang suara melalui speaker.
Setelah percobaan berbulan-bulan dan bekerja sama dengan Paul Barth maka terciptalah pickup pertama yang sederhana terdiri dari 6 kutub dan tiap-tiap kutub untuk masing-masing dawai. Pickup berisi kumparan yang digulung rapi. Menurut ceritanya, Ia mengambil kumparan itu dari mesin cuci dan melilitnya kembali dengan motor mesin jahit. Penemuannya ini sangat dihargai dan mendapatkan hak paten.

Dengan penemuannya ini maka langkah selanjutnya Ia mencari orang yang mau bekerja sama dan membantunya dalam soal dana. Ia menghubungi Adolph Rickenbacher temannya dulu di National String Instrument Company tempatnya bekerja. Mereka bekerja sama dan membentuk sebuah perusahaan dengan nama Instrumens Rickenbachers. Akhirnya Mereka mulai memproduksi gitar listrik pertama yang disebut “The Frying Pan” (mungkin karena badan gitarnya terbuat dari panci). Ini yang membuat perusahaan mereka tertulis dalam sejarah sebagai pabrik yang pertama membuat dan memproduksi gitar listrik.

Selanjutnya seseorang yang bernama Lloyd Loar memperkenalkan gitar listrik yang modelnya berbentuk gitar Spanyol. Ia dianggap yang pertama kali membuat dan memasarkan gitar model ini. Ia telah banyak melakukan percobaan-percobaan ini mulai awal 1920 dan pada tahun 1933 mendirikan perusahaan dengan nama Vivi-Tone yang merupakan anak perusahaan dari Gibson Company.

Perusahaan ini memproduksi gitar listrik dengan bentuk gitar spanyol tapi dalam satu tahun perusahaan ini tidak berhasil. Dari kegagalan ini, akhirnya mengilhami Gibson Company untuk mencoba melanjutkan menciptakan gitar listrik. Dari usaha-usaha yang dilakukan maka terciptalah gitar listrik ES-150 yang nantinya menjadi perintis gitar-gitar listrik selanjutnya.

Sejarah gitar listrik berlanjut pada tahun 1933 pada saat Alvino Rey yang juga bekerja pada Gibson Company mengembangkan Pickup gitar listrik yang lebih baik selain kualitas suara bentuknya juga diubah.
Di balik Kesuksesan ES-150 masih didapati banyak kekurangan, karena badan gitar yang berongga maka getaran dari badan gitar juga ditangkap pickup sehingga ikut terdengar pada amplifier. Selain itu sering terjadi feedback dan suara-suara yang tak diinginkan. Karena itu seorang gitaris jazz terkenal Les Paul memperkenalkan solusi baru untuk membuat badan gitar padat dan tak berongga.

Pada akhirnya Ia sukses membuat gitar badan padat dan menghasilkan suara yang bagus tanpa feedback atau suara-suara yang tidak dikehendaki. Selain itu Ia menambahkan pickup pada badan gitarnya menjadi dua. Pada tahun 1946 Ia membawa gitarnya ini ke Gibson tetapi ditolak dengan alasan konsumen kurang tertarik dengan gitar badan padat. Ia merasa kecewa karena usaha yang ia rintis akhirnya gagal.

Tidak lama kemudian seorang yang bernama Leo Fender percaya bahwa gitar yang dibuat oleh Les paul dengan gitar badan padatnya akan banyak diminati oleh para konsumen. Akhirnya pada tahun 1943 ia membuat gitar badan padat yang terbuat dari kayu pohon Ek dan menyewakannya kepada para musisi agar mendapat banyak dukungan. Akhirnya pada tahun 1949 Leo Fender mendapatkan kesuksesannya dengan model gitar badan padatnya dan mendapatkan penghargaan.

Melihat kesuksesan Leo Fender dengan gitar badan padatnya maka Gibson Company Akhirnya kembali melihat contoh gitar Les Paul dan mendisainnya ulang. Pada tahun 1952 diputuskan untuk memproduksi gitar badan padat dan menjadi suatu standar industri. Walaupun inspirasinya datang dari Les Paul gitar Gibson yang sekarang kita kenal dinamai menurut nama perusahaannya.

Pada tahun 1961 Ted McCarty memperkenalkan ES-335 suatu gitar semi-hollow yaitu gabungan antara gitar berongga dan gitar badan padat. Dengan cepat gitar ini menjadi populer digunakan para gitaris-gitaris jazz diantaranya adalah BB King dan Chuck Berry.

Gibson dan Fender adalah perusahaan pembuat gitar yang telah berjasa mengembangkan instrumen ini khususnya gitar listrik dengan disain-disain yang futuristik. Keduanya sudah menjadi standar gitar bagi para musisi, seperti sekarang kita mengenal Gibson SG atau Fender Stratocaster.Setelah kedua perusahaan tersebut telah berhasil mengembangkan gitar listrik, maka mulailah banyak bermunculan perusahaan-perusahaan lain yang memproduksi gitar listrik sampai sekarang.

SEJARAH PIANO


Asal mula kata piano sebenarnya berasal dari bahasa Italia, yaitu pianoforte. Piano itu sendiri dibuat oleh Bartolomeo Cristofori pada tahun 1720-an. Awal mula piano diciptakan, suaranya tidak sekeras piano yang dapat didengar pada abad 20-an. Pasalnya, tegangan tuts piano kala itu tidaklah sekuat piano yang sekarang.
Kini, piano pertama tersebut dipajang di Metropolitan Museum of Art di New York. Seperti pada banyak penemuan yang lainnya, piano ditemukan berdasarkan penemuan teknologi.
Awalnya, piano dikembangkan dari alat musik kecapi. Perbedaannya, kecapi dimainkan dengan dipetik. Sedangkan piano ditekan tuts-tutsnya.
Secara umum, piano termasuk ke dalam kelompok musik instrumental. Piano memproduksi suara dari getaran papan suara yang volumenya dapat diperkuat (dapat diatur besar kecilnya).
Secara luas, piano di dalam musik dapat menjadi performa pada nyanyian tunggal dan sebagai pengantar nyanyian solo. Dalam artian, piano dapat hidup dan mengiringi penyanyi tanpa bantuan atau iringan alat musik lain. Suara yang dihasilkan piano sudah dapat mewakili alat musik lainnya.
Meskipun demikian, piano akan lebih berarti lagi didengar dengan bantuan alat musik lain. Yang perlu ditekankan di sini, piano dapat mengalun indah tanpa bantuan alat musik lain. Tidak sama halnya dengan alat musik lain, yang kurang enak didengar tanpa dilengkapi piano. Banyak musik-musik instrumen yang bersinar karena andil dari piano.
Perkembangan Piano
Pada akhir periode 1790 sampai 1860, piano era Mozart mengalami perubahan yang hebat, dimana instrumen modern semakin terlihat memimpin. Pada revolusinya, piano banyak mendapat dukungan dari komposer dan pianis-pianis terkenal yang mengiringi perkembangannya. Sehingga piano dalam musik semakin memiliki power yang tinggi. Teknologi dalam pembuatan piano pun semakin menggunakan alat-alat berteknologi tinggi.
Dalam beberapa waktu, gaya suara piano meningkat. Dari 5 oktav menjadi 7 1/3 (atau bahkan lebih) oktav, ini menandakan piano semakin modern. Kemajuan teknologi ini banyak bersumber dari perusahaan di Inggris, Broadwood. Selama bertahun-tahun, instrumen buatan Broadwood mengalami perkembangan menjadi lebih banyak jenisnya, lebih baik suaranya, juga dikemas secara baik dan rapi.
Perusahaan Broadwood mengirim piano mereka kepada Hadyn dan Bethoven. Cakupan kemampuan piano yang mereka kirim itu lebih dari lima oktaf. pada tahun 1790an, tahun 1810 menyusul menjadi enam oktav, sampai pada tahun 1820 akhirnya menjadi tujuh oktav. Sampai-sampai banyak perusahaan pembuat piano mengikuti trend ini.
Bercerita tentang piano sama halnya seperti menceritakan seorang superstar. Seperti layaknya seorang superstar, piano yang terkenal itu juga banyak dikagumi berbagai kalangan. Piano bisa masuk dalam industri musik dan perfilman, yang dengan mudahnya dilihat dan didengar siapa saja.
Sejak tahun 1830-an, konser piano selalu diidolakan banyak penggemar musik. Setiap para pianis terkenal menggelar konsernya, kerap kali dipadati oleh penggemar musik. Mereka selalu berbondong-bondong mengantri tiket konser piano, karena bagaimanapun juga, piano bisa masuk ke hampir seluruh aliran musik.
Contoh pada ke-27 konser piano yang digelar Mozart. Konser ini benar-benar merupakan konser musik instrumental yang tanpa bantuan iringan penyanyi ternyata tetap dapat lebih dinikmati. Inilah kehebatan yang dimiliki alat musik piano.
Permainan pada konser piano bisa terlaksana dengan baik secara solo (sendirian), duo (berdua), trio (bertiga), maupun kuartet (berempat). Hal ini telah dibuktikan sejak lama oleh para pianis terkenal seperti Mozart, Hadyn, Beethoven, Schubert, Schumann, Mendelssohn dan Brahms.
Salah satu peran piano dalam industri perfilman adalah sebagai alat musik yang mengiringi jalannya film tersebut. Dapatkah Anda membayangkan jika film yang Anda tonton tidak didukung oleh latar belakang musik? Piano sangat lekat dengan alur-alur cerita dalam sebuah film.
Jika pada film bercerita kesedihan, piano bisa memerankan nada kesedihan. Sehingga Anda akan terlarut dalam suasana yang sebenarnya sangat dipengaruhi oleh suara daripada piano.

TENTANG PIANO


          Piano adalah sebuah instrumen musik atau alat musik akustik yang berbunyi karena senar atau dawai yang dipukul oleh palu. Suaranya berupa dentingan yang terdengar sangat indah. Piano merupakan salah satu alat musik yang bisa dibilang baru, karena piano baru ditemukan pada abad ke-18. Seiring berjalanya waktu, piano semakin berkembang dan akhirnya piano modern disempurnakan hingga saat ini. Saat ini, piano digital (bukan keyboard atau synthesizer) banyak ditemukan di cafแบป cafแบป atau pada tempat-tempat konser dan teater. piano digital sudah tidak digerakkan hanya oleh seorang pianis saja, tetapi piano ini dapat bermain sendiri. Ini berarti tuts-tuts piano tertekan sendiri dan martil pun memukul senar piano dengan sendirinya.
          Piano dapat dimainkan secara solo maupun dalam grup. Dimainkan secara solo atau di dalam grup, suara piano tetap sama enaknya. Biasanya piano dimainkan solo untuk mengiringi seorang penyanyi, atau dimainkan bersama dalam sebuah band pop, jazz, atau blues. Tetapi sekarang piano juga sudah menjadi bagian dari band-band rock maupun hip-hop dan RnB.
          Ada dua jenis piano, yaitu upright piano dan grand piano. perbedaan utamanya adalah dari bentuknya. Upright piano biasanya lebih banyak ditemukan karena bentuknya yang kompak dan praktis. Piano ini lebih diminati juga karena harganya lebih murah ketimbang grand piano. Grand piano biasanya ditemukan dalam konser-konser piano yang diadakan pada teater-teater musikal ataupun rumah-rumah yang besar. Jelas disebabakan oleh ukuran grand piano yang relatif besar dan harganya yang lumayan mahal. suara dari grand piano lebih jernih dan lebih keras dibandingkan suara yang dihasilkan oleh upright piano.
          sekian dari saya, semoga bermanfaat.
By : Windu Airlangga

Kamis, 15 November 2012

INDONESIA RAYA

 C
Indonesia tanah airku
C                  G
Tanah tumpah darahku
    G
Disanalah aku berdiri
     G        C
Jadi pandu ibuku
    C
Indonesia kebangsaanku
                  F
Bangsa dan Tanah Airku
                C
Marilah kita berseru
    G           C
Indonesia bersatu

     F
Hiduplah tanahku
     C
Hiduplah negriku
      G               C
Bangsaku Rakyatku semuanya
      F
Bangunlah jiwanya
      C
Bangunlah badannya
      G           C
Untuk Indonesia Raya

    F
Indonesia Raya
     C
Merdeka Merdeka
     G                 C
Tanahku negriku yang kucinta

    F
Indonesia Raya
     C
Merdeka Merdeka
      G               C
Hiduplah Indonesia Raya

    F
Indonesia Raya
     C
Merdeka Merdeka
     G                 C
Tanahku negriku yang kucinta

    F
Indonesia Raya
     C
Merdeka Merdeka
      G               C
Hiduplah Indonesia Raya

Senin, 12 November 2012

Tanah Airku

Karya : Ibu Sud
……C     G           C
Tanah airku tidak kulupakan
………Dm     G         C
Kan terkenang selama hidupku
……..F   G         C Am
Biarpun saya pergi jauh
……….Dm    G         C
Tidak kan hilang dari kalbu
…C     A7      Dm
Tanah ku yang kucintai
…C     G   C
Engkau kuhargai
………C       G         C
Walaupun banyak negri kujalani
………….Dm      G        C
Yang masyhur permai dikata orang
…….F      G          C  Am
Tetapi kampung dan rumahku
……Dm   G       C
Di sanalah kurasa senang
…C     A7    Dm
Tanahku tak kulupakan
…C     G      C
Engkau kubanggakan